Bengkalis Bersolek Sambut Imlek
Bengkalis Bersolek Sambut Imlek
BENGKALIS -Jelang Perayaan Imlek tanggal 8 Februari 2016, ribuan lampu lampion sudah terpajang di beberapa jalan protokol kota Bengkalis.Pemasangan lampu lampion yang dilakukan setiap tahun tersebut sebagai bentuk memeriahkan Perayaan Imlek.
Dari pantauan di lapangan, lampu- lampu lampion sudah dipasang di Jalan Ahmad Yani Bengkalis, Jendral Sudirman, Tengku Umar dan Jalan Ponegoro kota Bengkalis.
“Kalau lampu- lampu lampion ini memang setiap tahun dipasang, untuk memeriahkan perayaan Imlek,” kata Along warga Tiong Hoa Bengkalis, Kamis (21/1/2016).
Menurutnya, keindahan lampu lampion akan terlihat diwaktu malam hari. Cahaya kemerahan lampu lampu lampion memancarkan keindahan meriah jelang penyambutan perayaan Imlek.
“Yang saya lihat ini sudah 2 hari terpasang, kalau malam baru indah nampak lampu. Kalau sekarang sih belum hidup (menyala), dekat lebaran nanti mungkin lampionnya dinyalakan,”pungkas Along.(fr/rls)
Editor :Tim NP